Kamis, 19 Desember 2013

Membuat Foto Panorama

Membuat Foto Panorama

Ramadhan telah tiba, sambil nunggu berbuka lebih enak bermain photoshop. Pada tutorial photoshopkali ini saya akan sharing tentang cara pembuatan foto efek panorama. Bagaimana cara membuat foto panorama dengan photoshop. Sebelum kita memulai saya akan menjelaskan apa arti panorama.
PANORAMA adalah gambar yang melukiskan pandangan umum atau secara luas tentang sebagian wilayah, pemandangan dari bentangan alam atau bangunan maupun object lainnya. Panorama memberikan efisiensi karena berisi bagian demi bagian pada suatu object dan menggabungkannya menjadi 1 gulungan memanjang. Panorama ditemukan di Inggris oleh Robert Barker pada tahun 1787

Tutorial Membuat Foto Panorama

1. Pertama - tama kira ambil beberapa foto, disini saya mencontohkan 3 foto, anda bisa mengambilnya dengan tripot untuk hasil yang lebih baik, namun jika tidak punya tripot maka anda bisa mengira - ngira saja pengambilannya dan nanti kita edit dan satukan di photoshop
Disini ada 3 contoh file latihan foto yang akan dijadikan panorama :
Train - Panorama bagian 1
Train - Panorama bagian 1

Train - Panorama bagian 2
Train - Panorama bagian 2

Train - Panorama bagian 3
Train - Panorama bagian 3
2. Tekan File > Automate > Photomerge
Photomerge
Gambar : Photomerge
3. Akan muncul banyak pilihan Panorama, anda bisa mencoba - coba namun untuk kali ini saya memilih "Reposition Only"
Photomerge Source Files
Gambar : Photomerge Source Files
Tekan Browse dan pilih file latihan yang telah saya siapkan di atas.
Dan setelah itu tinggal tekan "OK" dan magic! photoshop akan menganalisa gambar anda dan mencocokkan kepingan demi kepingan yang sesuai untuk digabungkan menjadi satu kesatuan panorama.
Hasilnya Sementara :
Panorama Train
Gambar : Panorama Train
Nah hasil di atas masih belum selesai, tinggal sedikit lagi, yaitu menghilangkan bagian - bagian yang berlubang seperti yang ditunjukkan oleh tanda panah. Caranya? dengan gunakan tehnik Cropping. Apa itu cropping? Klik di tutorial Cropping
Cropping Panorama
Gambar : Cropping Panorama
Hasilnya :
Panorama Photomerge
Gambar : Panorama Photomerge

Terima kasih, Selamat berkreasi dan sampai jumpa di tutorial Grafis yang lainnya. Semoga Bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar